16 Mei 2011

Aeryon Scout, Robot Sistem Intelijen Tercanggih di Dunia (Foto & Video)

Lowongan Kerja SMA SMK
Sebuah robot terbang, Aeryon Scout, berpotensi besar menggantikan kamera CCTV. Robot ini bisa mudah melacak kriminal dan ancaman keamanan secara efektif.

Pengguna cukup menunjuk satu tempat di Google Maps pada pengendali layar sentuhnya dan robot akan terbang ke titik itu pada kecepatan 48 km/jam. Robot ini juga mampu merekam video dengan kualitas tinggi yang bisa disiarkan langsung ke iPhone secara langsung.

Dailymail.co.uk

Robot ini dibuat Aeryon Labs Inc yang berbasis di Kanada. Robot ini disebut-sebut sebagai sistem intelijen tercanggih dunia. Robot ini mampu terbang setinggi 152 meter dan mampu melakukan zoom dari jarak 300 meter.

Dailymail.co.uk

Kemampuan itu membuat robot ini tak akan terlihat saat menjalankan misinya. Keempat baling-baling robot ini memastikan robot ini tak bersuara ketika terbang. Robot ini menyiarkan gambar pada perangkat elektronik apa pun, termasuk iPhone.

Dailymail.co.uk

Seperti dikutip Daily Mail, salah satu fitur canggih robot ini adalah, kamera tetapnya. Jadi, ketika robot ini terbang di kecepatan berapa pun, kamera tetap terkunci pada satu target dan wajah orang pun bisa terlihat jelas.



Robot yang dihargai US$50 ribu (Rp 42,6 juta) ini bisa sangat membantu polisi
Lowongan Kerja SMA SMK

0 komentar: